Berita Terkini

Teknis Penyelenggara Pemilu, Bagian dari Sukses Pemilu

Bandung,kpu.go.id- Penyelenggaran pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah pada 9 Desember 2015 kemarin dinilai oleh berbagai pihak cukup baik dan melebihi ekspektasi yang ada. Kesuksesan tersebut tidak lepas dari peran divisi teknis penyelenggara pemilu. Divisi teknis penyelenggara pemilu merupakan satu bagian yang sangat vital bagi proses penyelenggaraan pemilu dan menjadi etalase kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) selama ini. Hal tersebut diungkapkan Ketua KPU, Husni Kamil Manik dalam acara pembukaan Rapat Koordinasi (Rakor) Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu, Kamis (10/3), di Hotel Best Western Bandung. “Jika divisi ini, (teknis-red) tidak mempunyai perencanaan dan melaksanakan pekerjaannya dengan baik, kualitas kerjanya menjadi tidak baik, maka yang dilihat oleh publik, performa kita secara keseluruhan tidak baik,” ujar Husni.Husni menjelaskan, untuk meningkatkan kinerja, pemanfaatan sistem aplikasi  yang telah dikembangkan oleh KPU menjadi sangat penting untuk dapat dimanfaatkan oleh KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota. “KPU sudah menyediakan sistem informasi, seperti SIMPAW( Sistem Informasi Managemen Pengganti Antar Waktu), dan SITaP (Sistem Informasi Tahapan Pilkada) yakni aplikasi teknologi yang membantu dalam berkomunikasi dan pengumpulan informasi, dan sistem tersebut harus dikelola dengan baik dan berjenjang oleh KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota.” jelas Husni.Dalam kesempatan tersebut, Husni meminta bagi KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota untuk dapat mengisi data-data yang ada di dalam aplikasi yang telah disediakan.“Sampai sekarang, masih ada beberapa daerah yang belum mengisi data di SITAP secara lengkap, daerah-daerah yang belum mengisi data tersebut akan diberikan peringatan, hal tersebut dilakukan agar kinerja KPU selama ini dapat terukur dengan baik,” tutupnya. (ajg/red.FOTO KPU/domin/Humas) 

KPU Tandatangani MoU dengan ANFREL

Jakarta, kpu.go.id,- Selasa, (8/3) Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan ANFREL (Asian Network for Free Elections) dalam kerjasama pengembangan kapasitas untuk Pemilu di Ruang Sidang Utama Gedung KPU. “Kami sangat punya perhatian terhadap pengembangan kapasitas, baik individu maupun kelembagaan KPU. Kami terus melakukan transformasi agar bagaimana KPU semakin lama semakin bisa menempatkan diri, tidak hanya mengurusi pemilu yang prosedural tapi bisa berkembang terus mengurusi demokrasi substansial” Papar Ketua KPU, Husni Kamil Manik ketika memberi sambutan. Husni juga menjelaskan bahwa kerjasama dengan ANFREL kali ini adalah kegiatan lanjutan setelah Pertemuan Bangkok dan Pertemuan Dili. Kali ini akan diagendakan pertemuan lanjutan yang akan dilaksanakan di Indonesia. Damaso G. Magbual, Ketua ANFREL mengatakan bahwa yang mempertemukan antara KPU dan ANFREL adalah tujuan yang sama dalam memastikan pemilu yang kredibel dalam upaya menjaga dan mempertahanan demokrasi. Damaso memberi apresiasi terhadap proses transparansi yang telah dilakukan KPU. Dalam sambutannya Damaso mengatakan bawha apa yang telah dilakukan KPU telah membuat KPU RI berhasil memecah hambatan ketidakpercayaan antara badan penyelenggara dan organisasi  masyarakat sipil. Dengan tegas Damaso tidak ragu mengatakan bahwa kerjasama KPU dan ANFREAL akan menjadi contoh dan inspirasi bagi dan inspirasi bagi yang lain.(ftq/red.FOTO KPU/dosen/humas)  

Permohonan Simalungun di Cabut, Kalteng di Tolak

Jakarta, kpu.go.id – Sidang Perselisihan Hasil Pilkada (PHP Kada) untuk Perkara di Kabupaten Simalungun mulai disidangkan hari ini, Senin (7/3) di Ruang Panel 3 Gedung Mahkamah konstitusi. Sidang yang terregistrasi dengan Nomor 150/PHP.BUP-XIV/2016 ini baru memasuki sidang pemeriksaan awal.Namun dalam persidangan awal tersebut, pihak pemohon menyatakan mencabut permohonan PHP Kada yang terlah mereka ajukan. Bayu Afrianto, kuasa hukum dari pasangan calon Tumpak Siregar dan Irwansyah Damanik, mengatakan keputusan pencabutan tersebut dilakukan setelah tim dari pemohon mempelajari putusan-putusan Mahkamah Konstitusi sebelumnya. Tim Pemohon melihat Mahkamah Konstitusi konsisten dengan pemberlakuan ketentuan Pasal 158 Undang-Undang 8 Tahun 2015 yang mengatur tentang ketentuan ambang batas selisih perolehan suara sebagai syarat dalam pengajuan permohonan PHP Kada. Pasangan Tumpak Siregar dan Irwansyah Damanik sendiri ialah pasangan calon dengan perolehan suara terbanyak kedua di Kabupaten simalungun dengan perolehan suara 26,57 persen sedangkan suara terbanyak pertama diperoleh pasangan JR. Saragih dan Amran Sinaga dengan memperoleh 34,69 persen. Namun selisih suara antara keduanya belum memenuhi syarat untuk mengajukan permohonan di MK sebagaimana disyaratkan Pasal 158 UU Nomor 8 Tahun 2015.Pertimbangan tim kuasa hukum Tumpak Siregar dan Irwansyah Damanik cukup beralasan, di hari yang sama Mahkamah Konstitusi kembali memutuskan menolak permohonan PHP Kada untuk wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Perkara Nomor 149/PHP.BUP-XIV/2016 ditolak Mahkamah Konstitusi karena tidak memenuhi selisih suara sah sebagaimana disyaratkan.Persidangan PHP Kada Provinsi Kalimantan Tengah dan Kabupaten Simalungun baru disidangkan karena kedua daerah tersebut termasuk daerah yang tertunda pelaksanaan pemungutan suaranya sehingga proses sengketa hasil penghitungan suara dilakukan menyesuaikan jadwal rekapitulasi masing-masing daerah. Besok, Selasa (8/3) dijadwalkan akan ada persidangan PHP Kada untuk Kota Manado. (ftq/red.FOTO KPU/dosen/Humas)

Demokrasi Tanpa Pelestarian Lingkungan Akan Terganggu

Jambi, kpu.go.id- Semangat menjadikan bumi lebih baik dan turut serta menjaga pelestarian lingkungan, Komisi Pemilihan Uzmum (KPU) RI menggelar penanaman “pohon demokrasi”. Kegiatan penghijauan ini ialah upaya untuk memulihkan dan memelihara kondisi alam agar dapat terus berproduksi dan berfungsi secara optimal, Jumat (4/3/2016). Bertempat di Hutan Kota Jambi, Ketua KPU RI Husni Kamil Manik bersama Anggota KPU Sigit Pamugkas serta peserta Konsolidasi Nasional (Konsolnas) Sosialisasi dan Peningkatan Partisipasi Masyarakat Tahun 2016, melakukan penanaman pohon sebagai bentuk keperdulian Lembaga KPU RI untuk turut serta menjaga pelestarian  lingkungan.Dalam keterangannya sebelum melakukan penanaman, Husni mengajak kepada seluruh peserta untuk menanam pohon sebanyak-banyaknya guna mengantisipasi global warming agar tidak semakin parah."Kita harus berupaya menanam sebanyak-banyakbya pohon untuk mengupayakan bagaimana lingkungan kita terpelihara," kata Husni.Menurutnya, lingkungan yang terpelihara kelestariannya turut serta menjaga keberlangsungan demokrasi yang selama ini di bangun. KPU RI sebagai salah satu instrumen demokrasi, juga punya kewajiban menjaga lingkungan.“Lingkugan yang baik maka kehidupan ikut baik. Demokrasi tanpa pemeliharaan pelestarian ligkungan maka akan ikut terganggu juga,” pungkasnya.Indra Alamsyah dari Dinas Kehutanan Kota Jambi mengungkapkan menanam adalah ibadah. Sedangkan mengaja dan merawat adalah amanah.“Jadi kami mendapat amanah dari Pak Ketua KPU RI menjaga pohon demokrasi yang ditanam ini,” ujar Indra.Ia juga berharap, para peserta Konsolnas KPU RI yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia dapat membawa tumbuhan yang khas dari daerahnya masing-masing. Sehingga Taman Hutan Kota Jambi dapat memiliki beraneka ragam tumbuhan.“Semoga kalau besok datang lagi ke jambi, dapat membawa tumbuhan dari masing-masing daerah,” harapnya yang disambut tepuk tangan para peserta.Jenis tanaman yang ditanam ialah oleh para peserta ialah Pohon Ketapang Kencana. Secara bersama-bersama para peserta bergantian menanam pohon di lingkungan Hutan Kota Jambi. Diharapkan kedepannya, semangat demokrasi di Indonesia dapat tumbuh seperti pohon yang ditanam tersebut (ook/red. FOTO: Dosen/HUPMASKPU)

Populer

Belum ada data.